Peserta JaDe 2019 Tingkat Jabar, Keluhkan Snack Tidak Layak Konsumsi

FOKUS, OASE3,614 views

” Masa snack yang di koordinir oleh panitia tingkat Provinsi sudah basi dan tidak layak konsumsi. Sudah tidak manusiawi anggaran yang sangat besar. Kita baru akan mendapatkan jatah dari pihak panitia nanti malam saat pagelaran layang-layang,” ujar Ayi salah satu Kepala Desa asal Kabupaten Garut, Jum’at (27/9/2019).

Dikatakan Ayi, seharusnya panitia mempercayakan pada panitia lokal yang ada di Kabupaten Ciamis, dalam penyediaan makanan. Bukannya seluruhnya di kuasai oleh provinsi.

” Salah satu agenda JaDe ini untuk mengakat potensi lokal. Toh sekarang juga sudah di kuasai oleh Provinsi. Sudah lapar masa snack saja tidak layak konsumsi,” katanya.

Sementara panitia lokal, Yono, membenarkan tidak di beri kebijakan oleh panitia Provinsi. Hanya saja di beri tugas untuk menyiapkan Home Stay untuk peserta. Itupun Home Stay yang sudah di pesan banyak yang tidak terisi.

” Kita hanya di beri tugas untuk menempatkan peserta. Terkait snack itu pihak Provinsi yang mengkoordinir,” cetusnya.

Berdasarkan pantauan, disaat para peserta mendapatkan snack yang tidak layak konsumsi. Orang nomor satu di Jawa Barat mendapatkan jamuan yang layak bagi seorang pejabat. ( Firdaus )***

Komentar ditutup.