
Ia mengatakan bhakti religi diadakan dengan membersihkan masjid-mesjid untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan jemaah melaksanakan ibadah. Para personil membersihkan bagian dalam masjid, membersihkan kaca-kaca, tempat berwuduk dan juga bagian luar masjid.
“Kebersihan masjid sangat penting dalam kenyamanan melaksanakan ibadah. Selain itu juga kami menggelar patroli selama 1×24 jam demi terciptanya wilayah hukum Polsek Pameungpeuk aman dan kondusif. Kami siap kapan pun dimana pun melayani dengan penuh propesional dan dedikasi yang tinggi,” tandas Dedin.
Ia mengatakan melalui momen HUT Bhayangkara itu maka silaturrahim antara sesama ditingkatkan.
“Mudah-mudahan Polri semakin jaya kedepannya dan bisa memberikan rasa aman kepada masyarakat,” harapnya. (Dodi)
Komentar ditutup.