HARIANGARUTNEWS.COM – Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) Pasirwangi Kabupaten Garut, gelar rapat koordinasi (Rakor) Pengawasan Logistik Pemilu Tahun 2024, di Sekretariat Panwascam Kecamatan Pasirwangi, Sabtu (27/01/2024).
Rakor dipimpin langsung oleh Ketua Panwascam Kecamatan Pasirwangi, S. Permana. Hadir dalam rakor tersebut seluruh Koordinator Divisi, Staf Pelaksana, kesekretariatan dan Pengawas Desa (PKD) dari 12 desa. Narasumber menghadirkan dari Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kabupaten Garut, Yusuf Firdaus, S Pd I.
Dalam sambutannya, Ketua Panwascam Kecamatan Pasirwangi, S Permana menyampaikan pentingnya pengawasan terhadap tahapan pendistribusian perlengkapan pemungutan suara serta perlengkapan pendukung lainnya dalam Pemilu 2024.
“Pelaksanaan kegiatan ini guna memastikan pendistribusian logistik Pemilu 2024 di wilayah Kecamatan Pasirwangi sesuai jumlah serta aturan dan ketentuan yang berlaku,” ungkap S. Permana.
Sementara itu, Yusuf Firdaus yang hadir selaku sebagai narasumber mengungkapkan bahwa pengawasan logistik pada pemilu dianggap sebagai bagian kunci dari proses demokratisasi suatu negara.
Hal ini kata dia, mencakup distribusi surat suara, peralatan pemungutan suara dan bahan pemilu lainnya ke lokasi pemungutan suara, serta pengelolaan dan pengawasan terhadap proses ini untuk memastikan keberlangsungan dan keberhasilan pemilu.
“Menyatukan upaya dan memastikan bahwa pemilu berjalan dengan transparan, adil dan efesien. Keseluruhan upaya ini diarahkan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap integritas pemilu dan hasilnya,” pungkasnya. (MAS)