HARIANGARUTNEWS.COM – Terpancar wajah riang dari sosok ayah satu anak ini ketika mendengar kabar pelantikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap I Formasi Tahun 2024 yang tinggal menunggu hari yakni pada Selasa (15/04/2025) mendatang.
Dia adalah Doni Eladiana, seorang Honorer di Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PKBPPPA) Kabupaten Garut yang sudah mengabdikan dirinya selama puluhan tahun.
Doni ketika diwawancara, Jumat (11/04/2025), sempat berlinang air mata. Pengabdiannya selama ini berbuah manis, lolos menjadi P3K dan akan segera dilantik. Kendati pada tahun 2026 memasuki masa pensiun tapi semangatnya tidak pernah pudar.
Sebagai bentuk rasa syukur, ketika mendengar kabar bahwa Pelantikan P3K Tahap I Formasi Tahun 2024 akan dilaksanakan pada tanggal 15 April 2025, dengan spontan Doni memakai baju Korpri yang baru dia beli sambil membawa gitar berjoged ria didepan camera milik isteri tercintanya.
“Saya sempat putus asa dan sudah pasrah tapi Allah punya cerita yang indah buat keluarga kecil kami. Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemkab Garut yang sudah secara maksimal bekerja agar proses pelantikan tepat waktu,” ungkap Doni.
Doni menuturkan, Sekretaris Daerah Kabupaten Garut, Nurdin Yana merupakan Sekda terbaik Se-Indonesia.
“Menurut kami dan rekan-rekan forum, beliau begitu total memperjuangkan nasib kami. Siang dan malam kami selalu komunikasi baik online maupun offline, dan beliau sangat welcome selalu ada waktu buat kami semua,” tandasnya.
Pemkab Garut, kata Dia, telah menyiapkan anggaran yang begitu matang. Bukan hanya untuk P3K yang lolos tahap I saja, akan tetapi bagi rekan-rekan yang paruh waktu juga kata Sekda Garut sudah disiapkan anggarannya.
“Kabupaten Garut merupakan kabupaten pertama di Indonesia yang paling siap menggaji P3K paruh waktu. Sekali lagi terima kasih Pemkab Garut,” pungkas Doni Eladiana.
Sebelumnya diberitakan, Pemerintah Kabupaten Garut, menjadwalkan pelantikan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan PPPK Tahap I Formasi Tahun 2024 pada Selasa (15/04/2025) mendatang. Sekretaris Daerah Kabupaten Garut, Nurdin Yana menjelaskan, Bupati Garut didampingi Kepala BKN, Zudan Arif Fakrulloh akan mengambil sumpah 144 CPNS dan 1.571 PPPK di Lapangan Otista, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota.***