Pj Bupati Garut Kunjungi dan Berikan Bantuan kepada Korban Longsor di Cimuncang Garut Kota

FOKUS1,130 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Pj Bupati Garut Drs Barnas Adjidin dan rombongan, didampingi pemerintahan setempat, kunjungi dan berikan bantuan kepada Yaya (39), korban longsor di Kampung Balariuk RT 01/11 Kelurahan Cimuncang Kecamatan Garut Kota, yang tertimpa longsoran tanah, Selasa (16/04/2024).

Dalam kesempatan tersebut, atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut, Pj Barnas Adjidin menyampaikan turut prihatin dan berbelasungkawa atas musibah yang menimpa warga tersebut. Ia juga berharap, bantuan yang diberikan, bisa membantu meringankan beban kebutuhan korban.

Lurah Cimuncang, Deden Nurdiana SE, yang mendampingi Pj Bupati Garut. Atas nama korban dan warga sekitar juga selaku Lurah Cimuncang, menyampaikan ucapan terima kasihnya atas berkenannya Pj Barnas Adjidin mengunjungi korban dan memberikan bantuan.

“Alhamdulillah Pak PJ Bupati Garut bisa ke lokasi korban longsor dan memberikan bantuan. insyaAlloh, ini juga akan dibantu pembangunan RTLH-nya dari BPBD dan dinas terkait lainnya,” ujar Lurah Cimuncang, Deden Nurdiana.

Diberitakan sebelumnya, akibat hujan deras, salah satu rumah warga di Kampung Balariuk RT 01/11 Kelurahan Cimuncang Kecamatan Garut Kota tertimpa longsor pada Minggu (14/14/2024) sore, sekira pukul 18.35 WIB. Rumah warga yang tertimpa longsor atas nama Yaya (39), warga setempat. Kerugian materi akibat kejadian mencapai belasan juta rupiah. Namun ia juga bersyukur tak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Pantauan media, turut hadir mendampingi Pj Bupati Garut, unsur Firkopimda, BPBD, Dinas Sosial, Dinas Ketahanan Pangan, UU unsur Forkopimcam dan Tiga Pilar Kelurahan Cimuncang. (Hani)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *