Rapat Koordinasi Jelang Nataru di Sukaresmi Garut, Ini Penjelasan Ketua DPK Apdesi

SEPUTAR GARUT1,247 views

Ketua DPK Apdesi Sukaresmi, Apep Karom Lutfhi mengatakan, dilaksanakannya kegiatan koordinasi dalam rangka persiapan menjelang Nataru 2023, yang diselenggarakan oleh DPK Apdesi, Kapolsubsektor serta Danposramil Sukaresmi.

“Nanti akan ada evaluasi kamtibmas, minimal tiga bulan sekali dilaksanakan, supaya meminimalisir dan menjaga keamanan diwilayah Kecamatan Sukaresmi,” ujar Apep.

Dalam kesempatan tersebut, selain membahas persiapan menjelang Nataru 2023. Sekaligus mengevaluasi terkait dengan kerawanan kamtibmas yang terjadi di wilayah Kecamatan Sukaresmi. Kapolsuksektor Sukaresmi Aiptu Agung Nugroho, menyampaikan terkait beberapa titik-titik rawan di beberapa wilayah. Agung meminta penting adanya pos pongamanan Nataru, salah satunya di Pertigaan Campedak. (MAS)

Komentar ditutup.