Dikatakan Iwan Riswandi S.Pd.M.M.Pd selaku Sekretaris PMI kabupaten Garut, relawan PMI sudah seminggu lebih berada dilokasi bencana dengan membuka Posko Kesehatan di beberapa titik, diantaranya kampung Mulabaru, Munjul, Ciloa kecamatan Sukaweining dan distribusi air bersih di desa Cintamanik dan desa Caringin kecamatan Karangtengah.
“Itu semua tugas kemanusiaan yang memang harus dilakukan bersama, khususnya PMI yang merupakan Lembaga kemanusiaan. Untuk itu dari awal terjadi bencana di dua kecamatan ini, kita langsung bergerak dan sampai saat ini tetap bertahan, “ ujar Iwan.
Warga yang terdampak, sambung Iwan, sampai saat ini masih memerlukan bantuan dan perhatian dari kita semua. Karena dari sisi fasilitas umum pun belum kembali normal, contohnya saja saluran air bersih. Pipa yang terbawa hanyut sudah memutus akses air bersih bagi masyarakat. Makanya kita prioritaskan juga distribusi air bersih. (Husni)
Komentar ditutup.