Ketua DPRD yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Kabupaten Garut, menyebutkan, untuk teknis penyemprotan ke rumah-rumah masyarakat, dilakukan oleh para kader partai Golkar, ia pun telah menyiapkan semua kebutuhan desinfektan.
Menurut Euis, untuk menghadapi wabah Corona ini Pemerintah sudah mengimbau masyarakat untuk tidak keluar rumah, artinya kedepan perlu kerjasama dan gontong royong untuk melawan Covid-19 ini.
“Ini merupakan stimulan untuk mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama melawan Covid-19. Baik itu rekan-rekan di parlemen ataupun perantau agar mau bekerjasama karena dengan bersatu kita yakin bisa melewati masa pandemi ini,” tandas Euis.
Apalagi, imbuhnya, warga Garut terbilang banyak yang menjadi perantau. Ini saatnya untuk bersama-sama melawan Corona ini, karena untuk mengatasi wabah ini tidak bisa hanya dititik beratkan pada pemerintah saja.
“Dengan segala upaya yang sudah dilakukan Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, Pemerintah Kecamatan dan Pemerintah Desa dapat menekan penyebarannya virus tersebut. Saya berharap cepat berlalu dan masyarakat selamat dari pandemi ini,” pungkasnya. (Bulan)
Komentar ditutup.