Semua ini, lanjut Deden, tentu berkeinginan agar Kadin Garut kedepan lebih baik dan lebih maju. Bisa lebih luas mengayomi semua bentuk usaha dengan tujuan akhir meningkatkan kemajuan para pelaku usaha di masing-masing bidangnya.
“Saya selaku anggota dewan tentunya sama dengan yang lainnya berkeinginan kedepan Kadin bisa lebih maju lagi. Bisa bersinergi dengan pemerintah daerah. Harus mempunyai terobosan dengan mengikuti kemajuan teknologi di era digital,” ujarnya.
Dijelaskan Deden, semua sepakat bahwa Garut ini merupakan daerah yang potensial yang kertaraharja. Semua (potensi) ada di Garut dan itu merupakan tugas dari pimpinan Kadin Garut kedepan.
“Selamat Mukab Kadin ke-VII, semoga Alloh SWT memberikan orang terbaik untuk menjadi Ketua Kadin dan memberikan kekuatan kepada panitia agar bisa berjalan sukses tanpa ekses dalam pelaksanaannya,” harapnya.
Reporter : Bulan
Editor : Firman
Komentar ditutup.