HARIANGARUTNEWS.COM – Bagi masyarakat Garut yang ingin menjaga kesehatan jantung dan paru-paru, olahraga trampolin bisa jadi pilihan tepat. Manfaat olahraga trampoline sama seperti olahraga aerobik, pasalnya trampoline dapat meningkatkan serapan oksigen. Hal ini terjadi karena lebih banyak oksigen yang bisa mencapai sel akibat perubahan gravitasi yang terjadi saat tubuh memantul.
Demikian disampaikan coach atau instrukur trampoline asal Tasik, Yanyan Sri Wahyuni, usai melakukan aktivitasnya bersama para member di Musei Studio Trampoline Dance, Jalan Cimanuk, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut. Olahraga yang dilakukan dengan cara melompat-lompat di atas trampoline ini, kata Dia, menawarkan aktivitas seru dan pengalaman yang berbeda dari olahraga pada umumnya.
“Tidak hanya itu, olahraga trampoline memiliki banyak manfaat kesehatan. Baik untuk jantung, mengontrol gula darah, mengurangi sakit punggung serta menghilangkan stres dan sebagainya. Meskipun sangat luar biasa untuk menurunkan berat badan, manfaat yang tidak dapat dilihat adalah yang paling berharga,” ungkapnya kepada hariangarutnews.com, Sabtu (14/10/2023).
Yanyan mengungkapkan, tren olah raga yang sedang bumbing di Indonesia ini mulai masuk ke Garut sekitar lima bulan yang lalu. Bahkan di Kota Tasik sejak 2020 lalu sudah banyak di gandrungi masyarakat hingga menjadi barometer olahraga trampoline di Indonesia. Ia mengatakan, trampoline dance merupakan pengembangan dari trampoline fitnes dan di gabung dengan unsur tarian serta di kombinasi dengan moderen dance.
“Olah raga ini merupakan olahraga unik dan membuat ketagihan untuk para peserta. Serta olahraga ini juga bukan olahraga yang membosankan. Jika warga Garut berminat untuk bergabung menjadi member Musei Studio Trampoline Dance bisa menghubungi admin ke nomor telepon/WA 085759026343 atau ke 08131231334. Karena sebelumnya harus boking dulu untuk membuat jadwal,” ujarnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, manfaat dari trampoline cukup banyak. Bisa melatih otot jantung, penghancur lemak dan menghilangkan stres. Dengan begitu, imbuh Yanyan, lebih banyak otot tubuh yang bekerja dan dilatih saat olahraga trampoline. Bahkan, seseorang yang melompat menghabiskan energi yang sama besar seperti orang yang berlari, namun dengan beban yang lebih ringan pada tubuh.
“Stres mungkin menjadi masalah banyak orang saat ini. Masalah ini bisa diatasi dengan manfaat olahraga trampoline. Orang-orang yang melakukan olahraga ini tentunya tidak dapat menahan rasa bahagia saat terlempar ke udara, seakan-akan sedang terbang. Sensasi inilah yang dapat membuat stres menghilang. Trampoline ini juga membuat kita happy, yang jelas membuat kesehatan diri kita,” kata instruktur trampolin yang kerap menjadi coach di berbagai daerah seperti Cicalengka, Garut, Tasik dan Ciamis tersebut.
Yanyan mengaku, dirinya tertarik dengan olahraga trampoline sejak enam tahun lalu. Mantan pegawai Pos Indonesia ini juga mengatakan, adapun olahraga trampoline di Garut dibuka sekitar bulan Juli 2023. Di mana awal mula hanya beberapa peserta yang ikut, dan hingga sekarang banyak peminat untuk olahraga tersebut.
“Awal hanya 5-7 orang. Namun Alhamdulillah hingga kini peserta mencapai 30 orang. Dan untuk biaya para peserta bisa per sesi atau perhatian hanya Rp30.000/jam, free air mineral. Gerakan trampoline mencakup seluruh bagian tubuh dan bisa mengeluarkan banyak keringat hanya dalam 30 menit. Ini efisien, tetapi terutama menyenangkan,” jelasnya.
Yanyan Sri Wahyuni menambahkan, keterbatasan fasilitas menjadi faktor yang menghambat perkembangan olahraga ini. Karenanya, event-event yang diselenggarakan menjadi momentum untuk membuktikan kepada pemerintah kalau trampoline adalah olahraga yang patut diberikan perhatian, dan kedepannya ada wacana akan dijadikan bagian dari Cabang Olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan.
“Alhamdulillah selain olahraga trampoline sudah mendapatkan Hak Kekayaan Intelektual (HAKI), sebagai coach sayapun sudah bersertifikat. Karena kita harus mampu menjelaskan peraturan kepada member dan menunjukkan cara yang benar untuk melakukan latihan dan bereaksi dengan tepat,” pungkasnya. (*)