Pemdes Sukamaju Kersamanah Garut Gelar Rakor Rutin Kader Posyandu

FOKUS, SEPUTAR GARUT1,892 views

Hal tersebut disampaikan Kepala Desa Sukamaju, Ade Juanda. Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan rapat koordinasi rutinitas dalam setiap bulan di ruang lingkup posyandu.

“Dalam rakor kita memantau pertumbuhan berat badan, memberikan Konseling gizi, pelayanan gizi, serta kesehatan dasar pada anak tersebut, dari laporan para kader posyandu,” ujar Ade Juanda.

Ade berharap, dengan kegiatan rapat kordinasi rutinan tersebut, para kader tetap semangat dalam menjalankan tugasnya melayani masyarakat.

“Semoga ibadah sosial kita terhadap sesama, dalam rangka menjalankan yang terbaik sesuai dengan program pemerintah. Semoga balita-balita khusus yang ada di desa kita di Sukamaju Kecamatan Kersamanah, sehat, tidak kekurangan gizi lagi dan jangan sampai Stunting,” pungkasnya. (T Supriatna)

Komentar ditutup.