“Kami melihat komitmen nyata dari dokter Helmi dan Haji Yudi untuk memperjuangkan hak-hak kami sebagai pekerja transportasi online. Kami yakin mereka adalah pemimpin yang tepat untuk Garut yang lebih baik,” ujar Kiki.
Deklarasi ini disambut baik Paslon Helmi-Yudi dan penuh rasa syukur. Dalam kesempatannya, Calon Bupati Garut dr. Helmi Budiman, menegaskan komitmennya untuk mendukung transportasi online di Garut melalui kebijakan yang inklusif dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.
“Kami berterima kasih atas kepercayaan dari teman-teman komunitas transportasi online. Kami berkomitmen untuk menjadikan Garut sebagai kabupaten yang ramah terhadap pelaku transportasi online dan masyarakat pada umumnya,” kata Helmi.
Deklarasi ini menjadi salah satu bukti nyata kekuatan dan solidaritas komunitas transportasi online di Garut yang semakin aktif dalam menentukan arah masa depan daerahnya. Dukungan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perjalanan politik pasangan Helmi-Yudi dalam Pilkada Garut 2024. (Ndy)