Mantan Ketua DPC Gerindra Kabupaten Garut Dukung Paslon 01 Helmi-Yudi, Hilman : Jejak Rekam Faktor Utama

FOKUS2,010 views

“Memilih pemimpin tidak bisa dengan coba-coba, kita perlu melihat rekam jejak, track record, dan kriteria lain yang menunjukkan kemampuan mereka. Kepemimpinan dr. Helmi dan H. Yudi akan membawa Garut lebih maju dengan menyempurnakan kekurangan-kekurangan di masa lalu. Ini kesempatan kita bersama untuk membangun Garut lebih baik lagi,” tandasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Hilman menyerukan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Garut untuk bersatu dalam mendukung pasangan dr. Helmi dan H. Yudi pada pilkada mendatang.

“Mari kita pilih nomor 1. Kahiji ngahiji, Kahiji ngahiji, Kahiji ngahiji. Dengan insya Allah, Garut akan menjadi nomor 1 di bawah kepemimpinan dr. Helmi dan Kang Yudi,” pungkasnya. (*)