Pegawai Bank BNI Cabang Garut ini juga berharap pemuda Indonesia, khususnya di Kabupaten Garut dapat menciptakan kolaborasi bersama semua pihak untuk mendukung cita-cita bangsa.
“Saya kira kunci dari segala peringatan termasuk hari Sumpah Pemuda, kita berharap kolaborasi sinergitas kita bangun bersama kalau kita bercerei berai kita menjadi bangsa yang lemah, tapi kalau kita bersatu terus kita bangun kebersamaan, gotong royong kita hidupkan, para pemuda bersinergi Insya Allah cita bangsa ini akan kita wujudkan,” ujarnya.
Diani melanjutkan, menghadapai bonus demografi tahun 2030, para pemuda bangsa khususnya di Kabupaten Garut harus mampu menghadapi tantangan masa depan dengan terus mengasah potensi dan memperluas wawasan dan jaringan. Ia mengajak agar para generasi muda Garut membekali diri dengan berbagai keterampilan dan aktif mengikuti organisasi sebagai modal pengalaman di masa depan.
“Kita harus menyadari bahwa satu keunggulan Indonesia adalah kita akan mendapatkan bonus demografi umur produktif. Oleh karena itu, kita berharap para pemuda untuk betul-betul terus meningkatkan skill, wawasan, jaringan, karena hanya itu yang bisa menjadi tantangan masa depan kita,” tukas Diani.
Peraih medali dari berbagai kejuaraan ini juga berpesan, agar pemuda Indonesia menjauhkan diri dari pengaruh buruk narkoba. Ia menuturkan, bahwa peringatan Hari Sumpah Pemuda adalah upaya pemerintah menghadirkan sejarah masa lalu untuk direnungkan, dipelajari, ditemukan kristalisasi pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar, terutama dalam mendukung Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN).
“Jangan terpengaruh narkoba, itu yang akan menghancurkan pemuda, itu yang akan menghancurkan masa depan. Pemuda hari ini harus bersih dari narkoba. Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 95 tahun 2023 ini menjadi momentum meraih harapan yang lebih baik. Mempunyai kegiatan di berbagai tempat itu sudah tepat karena itu yang akan melatih para pemuda untuk berinteraksi sekaligus modal kelak menjadi pemimpin di masa datang yang terlatih,” pungkasnya. (*)