
“Sebanyak 16 orang atlet kita utus mengikuti Kejurda Pencak Silat Pelajar di Bandung. Alhamdulillah, kita dapat Juara Umum II,” kata Ketua Umum IPSI Garut, Agus Mulyana, Senin (12/06/2023). Adapun perolehan medali yang didapat atlet silat pelajar Garut yaitu enam medali emas.
“Berdasarkan hasil yang kita raih pada Kejurda Jawa Barat untuk tingkat pelajar ini, atlet silat Kabupaten Garut mampu meraih prestasi gemilang. Sehingga daerah kita menempati posisi juara umum dua,” kata Adis, sapaan akrab Ketua IPSI Garut.
Adis mengaku belum sepenuhnya merasa puas dengan torehan juara umum kedua yang telah diraih pada Kejurda Jawa Barat untuk cabang pencak silat pelajar. Pasalnya, enam emas yang diraih baru dari kategori Tunggal Ganda Regu (TGR).
“Bagaimanapun juga, meski semua raihan enam emas dari kategori TGR, ini sudah merupakan sebuah keberhasilan yang cukup membanggakan daerah. Meski tanpa bantuan Pemda Garut, pada Kejurda ini atlet kita bisa membawa nama Kabupaten Garut dengan menempatkan atlet pada posisi Juara umum II. Sehingga nantinya sebagai persiapan kita untuk pada kompetisi yang lebih tinggi lagi,” pungkas Ketua IPSI Garut.
Kejurda Pencak Silat Pelajar ini melibatkan peserta dari 20 Kota/Kabupaten yang berada di wilayah Provinsi Jawa Barat. Adapun Juara Umum I diraih oleh Kabupaten Bekasi dengar perolehan medali 8 emas, dan Juara Umum III diraih Kota Cimahi dengan memperoleh 4 emas. (*)