Kepala SMK Ciledug Al-Musaddadiyah, M. Nasrullah Ramadhan M Si mengatakan, kegiatan ini merupakan momentum terbaik untuk berkarya bersama yang bertujuan untuk mengeksplor bakat dan minat siswa. Ia mengungkapkan kegiatan ini menjadi harinya pelajar berkreasi.
“Kegiatan Gebyar Expo 2022 ini menjadi suatu bagian untuk menegaskan kembali bahwa SMK itu hebat. Mereka (pelajar) hebat baik di kancah daerah, provinsi maupun nasional yang kita mulai dari sekolah, masyarakat dan seterusnya. Ini menjadi hari kreasi para pelajar SMK setelah belajar selama ini,” kata Nasrullah kepada hariangarutnews.com di sela-sela acara, Kamis (22/12/2022).
Nasrullah berharap, kegiatan ini akan meningkatkan kemampuan para pelajar dalam menguasai ilmu yang ditekuninya. Tema SMK Bisa, Bangkit Bergerak dan Berdampak, kata Ia, bertujuan untuk memotivasi siswa dan guru, menggali potensi melalui kegiatan sain berbasis project.
“Anak-anak telah membuktikan serta mempertanggung jawabkan apa yang sudah mereka teliti beberapa waktu terakhir. Tentunya ini akan memberikan ruang belajar berbeda untuk seluruh siswa dalam proses yang berkelanjutan agar mempunyai pengalaman yang berkesan dalam setiap prosesnya,” ungkap Nasrullah, yang juga seorang Inspirator dan Motivator Profesional di Indonesia.
Dia melanjutkan, banyak hal baru yang didapat oleh setiap siswa yang tentunya menambah motivasi serta semangat yang baik dalam pencapaian belajar yang majemuk dan berkesinambungan. Nasrullah berharap kegiatan ini menjadi agenda tahunan yang selalu dirindukan siswa-siswi sebagai kalibrasi dan barometer kemajuan dan prestasi siswa yang berbeda tidak hanya dalam akademik saja namun juga non-akademik, pungkasnya. (*)
Komentar ditutup.