Pokdarkamtibmas Sektor Cisewu Polres Garut, Bantu Warga Penderita Kista di RSUD Pameungpeuk

FOKUS, HALO POLISI1,608 views

 

Ketua Pokdarkamtibmas Sektor Cisewu, Hilman S, S.I.Pust, didampingu jajaran pengurus, mengatakan, Pokdarkamtibmas Sektor Cisewu, dengan kemampuan yang ada siap membantu warga yang memang membutuhkan khususnya di Cisewu. Apalagi, kata dia, dalam hal kemanusiaan, tentunya Pokdarkamtibmas Cisewu sangat respon.

“Kami tadi menyerahkan bantuan kepada ibu Indri, yang saat ini menjalani pengobatan di RSUD Pameungpeuk,” ujar Hilman.

Warga yang dibantu ini kata Hilman, pasien penderita Kista, warga Kampung Cigerendeng RT 02/04 Kedusunan 2, Desa Cikarang Kecamatan Cisewu, Kabupaten Garut.

“Tadi penyerahan juga langsung oleh bendahara kami bersama saya selaku ketua dan delapan personil Pokdarkamtibmas Cisewu. Kemudian penerima juga didamping pak Gofar selaku Kepala Dusun dua Desa Cikarang. Mudah-mudahan, apa yang kami berikan, bisa membantu meringankan beban pasien,” tutur Ketua Pokdarkamtibmas Bhayangkara Sektor Cisewu.

Sementara, Ketua Pokdarkamtibmas Bhayangkara Polres Garut, Igie N. Rukmana, S. Kom, sangat mengapresiasi gerakan kemanusiaan yang dilakukan Pengurus Pokdarkamtibmas Sektor Cisewu.

Menurutnya, gerakan kemanusiaan ini patut diteladani oleh pengurus jajaran sektor lainnya di Kabupaten Garut. Dirinya, sambung Igie, sering menyampaikan kepada jajaran sektor, bahwa menjadi pengurus dan atau anggota Pokdarkamtibmas ini jangan dijadikan lembaga super body karena menjadi mitra aparat penegak hukum.

Justru, lanjut Igie, sesuai sumpah janji dan fakta integritas yang diucapkan saat dilantik, jadilah pelopor ditengah masyarakat, sadar hukum, peduli lingkungan dan masyarakat.

“Terima kasih atas dedikasi, loyalitas dan kepedulian sosial yang dilakukan Ketua dan Pengurus Pokdarkamtibmas Sektor Cisewu. Tetap kompak, jaga silaturrahmi, kibarkan pataka organisasi dan jaga nama baik institusi Polri,” pungkas Ketua Pokdarkamtibmas Bhayangkara Polres Garut. (Ndy)

Komentar ditutup.