Wakil Bupati Garut Hadiri TTG Ke-XXI di Provinsi Bengkulu

FOKUS2,487 views

Wakil Bupati Garut dr Helmi Budiman menuturkan, adanya teknologi itu adalah sesuatu hal untuk memudahkan kita dalam pekerjaan, proses dan hasil lebih banyak serta lebih baik, ini teknologi yang sederhana yang gampang kita gunakan.

“Banyak yang ditampilkan inovasi teknologi ini seperti kita lihat, ada rosting kopi yang masih sederhana dan tradisional, maupun yang modern. Ada juga pengolahan sampah yang jadi paving blok atau bahan bakar, dan ini bagus diterapkan di Kabupaten Garut,” ucap Helmi, Minggu (22/09).

Lanjut Helmi, sebenarnya waktu TTG di Kabupaten Garut juga sudah ada, tapi yang dilihat disini sudah banyak berkembang, artinya ada keseriusan dari mereka yang mengolah TTG ini dan tinggal dikembangkan.

“Insyaallah di Kabupaten Garut juga bisa mengikuti, teknologi tepat guna ini dengan baik. Mudah-mudahan melalui produktivitas lebih baik Kabupaten Garut lebih maju dan tentunya bisa mensejahterakan masyarakat Garut,” pungkasnya. (Ndy)

Komentar ditutup.