Musrenbang di Kota Wetan Garut Kota, Dorong Pemulihan Ekonomi dan Kelurahan Mandiri

FOKUS, GARUT KOTA824 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Pemerintah Kelurahan Kota Wetan, Kecamatan Garut Kota, gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Garut tahun 2023.

Lurah Kota Wetan, Galih Mawariz SE SIP M Si, mengatakan, bahwa Musrenbang yang digelar kali ini mengambil tema “Peningkatan Pelayanan Publik, Pemerataan Pembangunan dan Daya Saing Daerah serta Penguatan Demokrasi untuk Kesejahteraan Rakyat”.

Galih menyebutkan, dalam Musrenbang tersebut, program-program yang diusulkan ini diharapkan lebih kepada skala prioritas pemulihan ekonomi masyarakat, karena setelah sekian lama semuanya dihadapkan pada masa pandemi yang berkepanjangan yang berdampak pada kehidupan masyarakat.

“Di Kelurahan Kota Wetan ini ada hampir 3000 warga yang terlibat didalam aktivitas perekonomian bidang UMKM industri olahan kerajinan kulit. Dan awal tahun 2022 ini menjadi awal kembalinya geliat ekonomi warga masyarakat kedepan. Sehat, kuat dan terbebas pandemi Covid-19,” ujar Galih.

Galih juga berharap, skala prioritas juga dan komitmen mendorong untuk Kelurahan Kota Wetan kedepan beranjak pada status Kelurahan Mandiri. Dimana, bagaimana di masing-masing lingkungan RT dan RW bisa mengelola dan atau meningkatkan PAD.

“Salah satunya, bagaimana kita mendatangkan pihak luar daerah Kota Wetan untuk datang berkunjung kepada para UMKM yang ada yakni industri olahan atau pengrajin kulit. Karena ini akan berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat setempat,” pungkasnya. (Ndy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *