Berapa Desa dan Kelurahan yang Sudah ODF di Garut, Ini Penjelasan Kadinkes

FOKUS, GARUT KOTA1,170 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Garut, dr Maskut Farid MM, mengatakan bahwa, di Garut saat ini, capaian akses sanitasi mencapai 82%. Namun kata dia, capaian desa dan kelurahan yang Open Defecation Free (ODF) di akhir tahun 2020 di sekitar angka 46%.

“Dari 442 desa dan kelurahan, baru 200 yang sudah ODF. Artinya, masih ada 242 desa dan kelurahan yang masih buang air besar sembarangan,” ujar Maskut, usai menghadiri Deklarasi Desa ODF, dilapangan Setda, Senin (30/08/2021)

Dijelaskan Kadinkes Garut, strategi dan upaya terus dilakukan melalui tiga strategi besar yakni, Demand, Supply dan Enabling. Ketiga strategi tersebut, lanjut dia, memerlukan penanganan yang menyeluruh terhadap masalah sanitasi

“Memerlukan kerjasama dan kepedulian lintas sektor dan yang terpenting juga peran serta masyarakat dalam mewujudkannya,” jelasnya.

Lebih lanjut disampaikan Maskut, pembangunan kesehatan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan yang setinggi tingginya.

Masih kata Maskut, tantangan yang dihadapi Indonesia terkait Pembangunan Kesehatan, khususnya bidang hygiene sanitasi masih sangat besar. Perilaku buang air besar sembarangan masih banyak terjadi dikalangan masyarakat dan jika terus dilakukan maka akan memberikan dampak buruk terhadap kualitas lingkungan yang pada gilirannya akan turut mempengaruhi derajat kesehatan masyarakat, seperti penyakit Diare dan Stunting.

“Untuk itu perlu dilakukan intervensi terpadu melalui pendekatan total, 5 Pilar Sanitasi Total Berbasis Masyarakat atau STBM, yang menekankan pada perubahan perilaku hygiene,” pungkas Kadinkes Garut. (Doni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *