ACT Garut Salurkan Bantuan untuk Warga Penderita Lumpuh di Karangpawitan

FOKUS629 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Potret pilu perempuan tua di Kampung Pidayeuheun RT 02/06 Desa Situsaeur Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut yang harus berjibaku mengurus keluarganya yang puluhan tahun merawat dua orang anaknya yang mengalami kelumpuhan sejak kecil. Hingga kini anaknya berusia 45 tahun.dan 25 tahun.

Adalah Dedeh (65) tahun harus banting tulang untuk bertahan hidup dan merawat kedua anaknya yang lumpuh. Dedeh mengaku sudah berupaya merawat kedua anaknya dan berobat kemana-mana untuk bisa menyembuhkan anaknya tapi tidak membuahkan hasil. Ditambah sejak tahun 2014 lalu suami bu Dedeh mengalami struk sehingga beban merawat menjadi 3 orang dirumahnya.

Menerima aduan tersebut dari masyarakat, Tim Aksi Cepat Tanggap (ACT) Garut pada bulan April 2021 melakukan penggalangan dana untuk membantu Dedeh dan keluarganya.

“Alhamdulillah setelah hampir 1 bulan lebih Tim ACT Garut melakukan penggalangan dana melalui online maupun offline, pada hari ini Rabu 16 Juni 2021 bisa memberikan bantuan berupa Kursi roda 3 in 1, bantuan pangan dan pengobatan untuk bu Dedeh sendiri yang sudah dilakukan beberapa hari kebelakang,” Tutur Tim Program ACT Garut Acep Yahya saat memberikan bantuan dikediaman Dedeh, Rabu (16/06/2021).

Acep menjelaskan,dana yang terkumpul akan disalurkan secara bertahap dan sesuai kebutuhan bu Dedeh.

“Dana yang terkumpul sekarang sudah diimplementasikan sejak Jumat 11 Juni 2021 berupa paket pangan, lanjut Minggu 13 Juni memeriksakan bu Dedeh ke dokter karena mengeluh sakit darah tinggi dan sekarang Rabu 16 Juni 2021 memberikan bantuan berupa kursi duduk 3 in 1. Selanjutnya insya Allah akan membangun kamar mandi yang ramah untuk disabilitas seperti kedua anaknya Bu dedeh,” jelas Acep.

Pantauan hariangarutnews.com, acara penyerahan bantuan ini juga dihadiri oleh Danramil 1102 Karangpawitan Kapten Caj (K) Muji Rahayu yang memberikan apresiasi kepada ACT yang telah membantu keluarga Dedeh.

“Kami ucapkan Terima kasih kepada ACT yang telah menggalang dana untuk membantu keluarga Bu Dedeh sehingga Bu dedeh tidak terlalu cape untuk mengurus kedua anaknya yang lumpuh. Semuga ibu dedeh sekeluarga, Tim ACT dan donatur diberikan kesehatan” Ucap Danramil 1102 Karangpawitan.

Rasa haru juga terpancar dari raut wajah Dedeh yang senang menerima bantuan berupa Kursi roda 3 in 1 untuk kedua anaknya yang ia rawat sejak lahir hingga dewasa.

“Alhamdulillah saya ucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh ACT, sekarang saya sudah tidak harus gendong anak-anak saya kalau mau ke Kamar mandi,” ucap Dedeh.

Rasa bahagia pun terlihat dari wajah kedua anaknya yang langsung tersenyum ketika mendapatkan kursi roda dan langsung dicoba oleh keduanya. Begitupun kerabat saudara dan tetangga, nampak senang dengan apa yang telah diberikan oleh ACT Garut. (Ndy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *