Kapus Cisurupan Garut : Dari 95 Nakes Penerima Vaksin, Baru 45 Memenuhi Kriteria

SEPUTAR GARUT1,143 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Pelaksanaan vaksinasi terhadap tenaga kesehatan (nakes) di masing-masing puskesmas se-Kabupaten Garut sedang berlangsung. Termasuk salah satunya di Puskesmas Cisurupan, Kabupaten Garut. Kepala Puskesmas (Kapus) setempat menyebutkan, diwilayah kerjanya ada 95 orang yang terdaftar akan dilakukan vaksinasi.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Cisurupan dr Hj Vinta Vini Dyah P, yang memimpin langsung pelaksanaan. Turut hadir pula Camat, Kapolsek, Danramil 1115, Ketua MUI kecamatan, tim medis dan tenaga kesehatan penerima vaksin.

“Tenaga kesehatan yang terdaftar untuk disuntikkan vaksin ini berjumlah 95 orang. Dengan penyuntikan dibagi menjadi tiga sesi dan disesi yang pertama terdapat 45 orang yang memenuhi kriteria vaksinasi Covid-19,” ujar Kapus Cisurupan saat dilokasi kegiatan.

Setelah dilakukan screening pra-vaksinasi, lanjutnya,terdapat beberapa tenaga kesehatan yang memenuhi kriteria, sehingga jumlah keseluruhan tenaga kesehatan yang dapat divaksin pada sesi pertama hanyalah sebanyak 45 orang. Proses skrining di Puskesmas Cisurupan, sambung ia, ada 17 pertanyaan yang sudah disiapkan untuk menyeleksi nakes yang memenuhi kriteria atau tidaknya, agar bisa menerima vaksinasi dan apabila pasien memiliki tekanan darah tinggi maka akan kita tunda.

“Apabila ada dari 17 pertanyaan salah satu saja menjawab iya, maka nakes dinyatakan tidak memenuhi kriteria, seperti pasien yang memiliki penyakit kronis tidak akan diberikan vaksinasi. Kesimpulan dari semua pertanyaan itu nanti apakah vaksin bisa diberikan, vaksin ditunda diberikan serta vaksin tidak diberikan sama sekali,” jelasnya.

Lebih lanjut ia menerangkan, untuk vaksinasi selanjutnya akan dilakukan terhadap 95 orang tenaga kesehatan, mulai Kamis tanggal 4 Februari hingga Sabtu 6 Februari 2021. Penyuntikan ini, imbuh Kapus, dilaksanakan di Puskesmas selama tiga hari kedepan. Selanjutnya, kata Kapus Cisurupan, pada hari Sabtu 6 Februari 2021, Puskesmas akan melaksanakan penyuntikan vaksinasi kepada tenaga kesehatan yang bekerja di klinik swasta dan nakes yang penyuntikannya ditunda hari ini karena tidak memenuhi kriteria vaksinasi.

“Akan dilaksanakan penyuntikan kembali tiga hari kedepan atau dihari Sabtu. Saya berharap vaksinasi terhadap para tenaga kesehatan bisa berjalan dengan baik, aman dan lancar. Kami mengaharapkan yang terbaik untuk vaksinasi ini,” pungkasnya. (Ricky)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *