Meledak Lagi, Kasus Positif Covid-19 di Garut Bertambah 80 Orang

FOKUS5,619 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Ledakan jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 terjadi di Kabupaten Garut. Tercatat pada hari Rabu (25/11/2020), ada 80 penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19.

“Benar hari Rabu kemarin ada penambahan kasus Covid-19 yang cukup signifikan di Garut yaitu 80 orang yang terkonfirmasi positif,” kata Wakil Ketua IV Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Garut, dr Helmi Budiman saat dikonfirmasi awak media, Kamis (26/11/2020).

Helmi menyebut banyaknya kasus baru konfirmasi positif Covid-19 Garut masih dominan dari klaster keluarga dan tetangga, serta klaster perkantoran. Selain itu, Satgas yang terus melakukan tracing kontak juga menyumbang tambahan kasus.

“Tracing masif bikin temuan kasus makin banyak. Selain itu, ada pula yang swab mandiri. Trennya ya seperti ini. Akhir tahun mungkin kasusnya bisa lebih dari 2.000. Kami mengimbau masyarakat menerapkan protokol kesehatan secara ketat mengingat potensi penularan sudah semakin masif. Masyarakat kalau peduli, ya jaga kesehatan,” tandasnya.

Helmi menambahkan, diketahui secara kumulatif, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Garut hingga Rabu (25/11/2020) mencapai 1.650 orang, dengan rincian masih dirawat 507 orang, sembuh 1.106 orang, meninggal dunia 35 orang, pungkasnya. (Igie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *