Konservasi Tanah dan Air, Yayasan CBB dan PUPR Garut serta Pemerintah Desa Tanam 5.000 Pohon di Bantaran Cimanuk

FOKUS957 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Yayasan Citra Bina Bangsa (CBB) gelar Rencana Aksi Ke-2, Konservasi Tanah dan Air Kabupaten Garut Tahun 2020, Gotong Royong Bersihkan Sungai (Gober Sungai) dan Penanaman 5.000 Pohon di Desa Padasuka, Kramatwangi, Margamulya dan Cikandang, pada Senin (23/11/2020).

Turut hadir dalam acara, Dinas PUPR Garut, Kasie Sungai, Kepala UPT PUPR Cikajang, Bidang PSDH CDK V, PPL Cikajang, Dinas Pertanian, Perum Perhutani, Asper wilayah Cikajang, Danramil 1116 Cikajang, Pemerintah Kecamatan Cikajang, babinsa, bhabinkamtibmas, kepala desa serta perangkat, Komunitas Goceng Pertama, SJM, CsC, Kuya Naik Gunung, karangtaruna, BPD, Korp Belanegara serta warga masyarakat.

Selaku tuan rumah acara, Kepala Desa (Kades) Padasuka, Ajang Suherman, saat diwawancarai, menyampaikan ucapan terima kasih atas kegiatan yang diselenggarakan.

“Alhamdulilah hari ini, di Desa Padasuka sudah melaksanakan satu kegiatan konservasi partisipatif dan penanaman pohon di Kampung Sukamanah RW 06, tepatnya di bantaran sungai Cimanuk,” ujar Kades.

Menurutnya, di wilayah bantaran sungai tersebut sering terjadi kejadian-kejadian yang tidak diharapkan, seperti luapan air sungai ketika hujan deras, karena, kata fia, aliran sungai bisa naik ke lahan pemukiman warga.

Lanjut dikatakan Kades, dengan cara ini, bisa memulihkan dan meningkatkan kelestarian alam dan jangka panjangnya akan meningkatkan taraf ekonomi dari masyarakat itu sendiri. Ia juga menyampaikan ucapkan terimakasih kepada yayasan Citra Bina Bangsa yang telah memfasilitasi, mengkolaborasikan, serta menindaklanjuti usulan Desa Padasuka dengan Pihak PUPR yang telah merealisasikan.

“Terutama saya terima kasih kepada seluruh warga masyarakat Desa Padasuka dan yang lainnya yang terlibat dalam acara ini,” ungkapnya.

Sementara, Ketua Yayasan Citra Bina Bangsa Indonesia Uun Frinawati, Aks S Sos, menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan satu program kolaborasi antara Yayasan Citra Bina Bangsa Indonesia dengan Dinas PUPR Kabupaten Garut yang bertujuan untuk upaya konservasi sumberdaya air dan daerah aliran sungai Cimanuk.

“Untuk tahun 2020, kegiatan di laksanakan pada empat desa di Kecamatan Cikajang yang meliputi Desa Padasuka, Karamatwangi, Margamulya dan Cikandang,” jelasnya.

Uun juga memaparkan, poin-poin rangkaian kegiatan pada Rencana Aksi Ke-2 tersebut, diantaranya, pertama, kegiatan sosialisasi konservasi partisitatif yang melibatkan empat desa. Kedua, pemasangan tanggul penahan longsor, sebagai upaya pencegahan bencana banjir. Ketiga, gerakan tanam dan pelihara pohon dengan memberikan bibit pohon sebanyak 5.000 pohon kopi dan tanaman jenis lainnya untuk emapt Desa dan keempat, gotong royong bersihkan sampah sungai Cimanuk. Kesemua ini, imbuh Uun, merupakan rangkaian dalam upaya pelestarian lingkungan konservasi Sumber Daya Alam (SDA) dan air.

“Saya berterimakasih kepada seluruh unsur, elemen yang ikut serta pada acaara ini terutama kepada Dinas PUPR Garut sebagai mitra kerja kolaborasi, TKPSDA Cimanuk Cisanggarung, Dishut Propinsi Jawa Barat, cabang dinas wilayah V Kabupaten Garut dan di dukung juga BAPEDASH,” pungkasnya. (Bilal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *