KPSPAMS Tirta Mandiri Sukamanah Bayongbong Terima Bantuan Mesin Pompa Air dari Baznas Garut

FOKUS1,819 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Garut dan Provinsi Jawa Barat, salurkan bantuan sarana 2 unit mesin pompa air, kepada Kelompok Pengelola Sistem Penyedia Air Minum dan Sanitasi (KPSPAMS) Tirta Mandiri Sukamanah, Desa Sukamanah, Kecamatan Bayongbong, Kamis (17/09).

Hadir dalam acara, Ketua Baznas Kabupaten Garut, H Rd Aas Kosasih S Ag M Si, mewakili Pemkab Garut, Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Garut, Ir Haeruman, Konsultan Kabupaten, Asosiasi KPSPAMS Garut Agus Kusnadi, unsur Forkopimcam Bayongbong, Ketua dan pengurus KPSPAMS Tirta Mandiri Sukamanah, pengurus Kelompok Tani Mulyabakti dan tamu undangan lainnya.

Sekretaris KPSPAMS Tirta Mandiri Sukamanah, Atep Jaelani, disela kegiatan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua Baznas Kabupaten dan Provinsi dan Dinas Pertanian Kabupaten Garut, yang telah merealisasikan bantuan pompa air untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Desa Sukamanah.

Ia juga berterimakasih kepada DC Pamsimas beserta Fasilitator serta Asosiasi, yang selama ini membimbing dan mengarahkan, sehingga pihaknya bisa mengelola, menangani dan melayani dengan baik kebutuhan air bersih untuk masyarakat.

“Sebelumnya di Desa Sukamanah ini khususnya Kampung Cisaat, belum sumber air sama sekali. Nah, pada tahun 2017, kami mendapatkan bantuan program Pengadaan Sarana Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat atau Pamsimas dan alhamdulillah terus berjalan sampai hari ini,” ujar Atep.

Atep menjelaskan, dua bulan belakangan ini ada kendala dengan rusaknya mesin pompa air. Dari sana, pihaknya bekerja sama dengan kelompok tani Mulyabakti, dan komunikasi dengan Dinas Pertanian untuk mengajukan bantuan ke Baznas Kabupaten Garut. Sehingga saat ini bantuan terealisasi dan kebutuhan air bisa teratasi.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung ketersediaan air bersih sehingga bisa dinikmati masyarakat,” ungkap Atep.

Sampai saat ini, sambung Atep, layanan Sambungan Rumah (SR) dari pengelolaan KPSPAMS, sudah bisa melayani 400 rumah dan sarana sosial 10, serta kran umum tersebar di 6 titik layanan.

“Harapannya kedepan, ada lagi kucuran bantuan lagi untuk pengadaan sarana, agar semua warga masyarakat Desa Sukamanah 100% bisa terlayani akses air bersih, karena untuk potensi air sendiri, kalau sarana dibangun pengembangan lagi, ini akan mencukupi kebutuhan air seluruh warga Sukamanah,” kata Atep.

Sementara Kepala Desa (Kades) Sukamanah, H Entam Rustam, usai acara menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada Baznas Kabupaten Garut.

“Bantuan dari Baznas ini sangat besar manfaatnya bagi warga kami khususnya. Karena masyarakat disini sangat membutuhkan ketersediaan air bersih,” ujar Kades.

Beberapa bulan Kebelakang, lanjut Kades, ada kendala kerusakan mesin pompa sehingga air tidak mengalir ke warga, karena ini imbas dari daya listrik PLN yang kurang stabil.

“Kalau untuk pengelolaan KPSPAMS Pamsimas sendiri, alhamdulillah pengurus mengelola dengan baik. Ada 400 rumah yang terlayani dari jumlah warga 1800 Kepala Keluarga,” beber Kades.

Senada dengan KPSPAMS, Kades Sukamanah juga berharap, adanya bantuan pengembangan sarana dari program Pamsimas tersebut, agar seluruh warganya bisa menikmati air bersih secara keseluruhan. (Ndy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *