Humas Gugus Tugas Covid-19 Garut : 115 Hasil Tracing dan Tracking di Kecamatan Selaawi, Terdapat 3 Orang RDT Reaktif

FOKUS1,629 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Corona Virus Disease (Covid-19) sampaikan perkembangan kasus Covid-19 di Kabupaten Garut sampai dengan hari ini Sabtu, 30 Mei 2020 Pukul 16.00 WIB. Humas Gugus Tugas, H Muksin S Sos M Si, mengatakan, tim sub divisi pencegahan gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten, melanjutkan kegiatan tracking dan tracing pada kontak KC-14, KC15, dan KC-16 di Kecamatan Selaawi.

“Data sementara terdapat penambahan kasus OTG yang merupakan kontak erat KC-14, KC-15, dan KC-16 sebanyak 115 orang dari Kecamatan Selaawi, dan 3 orang diantaranya berstatus RDT reaktif,” ujar Muksin, Sabtu (30/05).

Lanjut dikatakan Muksin, penambahan laporan kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 4 orang, terdiri dari 2 orang dari Kecamatan Pangatikan, 1 orang Kecamatan Cigedug, dan 1 orang dari Kecamatan Pamulihan, dan penambahan kasus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 1 orang dari Kecamatan Samarang, yang saat ini sedang mendapatkan perawatan di RSUD dr Slamet Garut.

“Total hari ini, kasus Covid-19, OTG, ODP, PDP dan Konfirmasi Positif, sebanyak 3626 kasus. Khusus untuk kasus konfirmasi positif, total 16 kasus, terdiri dari 5 orang dalam perawatan, 9 orang dinyatakan sembuh, dan 2 orang meninggal,” pungkasnya. (Ndy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *