Terjatuh di Kamar Mandi, Sekretaris PPNI dan Penggiat Anti Narkoba Garut Ini Alami Patah Tulang Rusuk

FOKUS2,380 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Sekretaris Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Garut yang juga Pengurus Penggiat Anti Narkoba dari DPD Pergerakan Anti Napza Nusantara (PANNA) Kabupaten Garut yakni M. Rofi Nurdin, S Kep Ners dikabarkan mengalami kecelakaan pada Kamis (30/01).

Humas DPD PANNA Kabupaten Garut, Tati Nuryati mengabarkan bahwa Rofi terjatuh saat di kamar mandi milik kediamannya di Jalan Pembangun Perum Bumi Jaya Asri 3 Nomor E-61, Kelurahan Jayawaras, Kecamatan Tarogong Kidul. Setelah kejadian itu, Rofi pun langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Hasil pemeriksaan menyatakan bahwa Rofi mengalami patah tulang rusuk.

“Wa haji Rofi jatuh dikamar mandi hingga bagian kiri rusuknya mengalami empat patah tulang akibat benturan keras. Saat ini Ia sedang menjalani serangkaian pemeriksaan dan perawatan di Ruang Mutiara RSUD dr Slamet Garut,” ungkap Tati, Jumat (31/01).

Rofi, pria tambun, ramah dan murah senyum ini selain aktif diberbagai organisasi juga menjabat sebagai Supervisor di RSUD dr Slamet. Pantauan hariangarutnews.com, tampak sedang menjenguk Rofi, Direktur RSUD dr Slamet Garut, dr H Husodo Dewo Adi, S.P.O.T.S pine beserta jajaran, pengurus dan anggota PPNI, Pengurus DPD PANNA, serta pengurus lintas organisasi lainnya.

Terpisah, Wakil Bupati Garut dr Helmi Budiman setelah mendengar kabar ada warganya yang mengalami kecelakaan akibat jatuh hingga mengalami patah tulang, dirinya menyampaikan turut berduka dan memohon kepada Allah SWT untuk kesembuhan salah satu pegawai rumah sakit tersebut.

“Kita doakan dan berharap agar pak Rofi cepat sembuh dan kembali beraktivitas seperti sediakala,” ungkap Helmi melalui sambungan telepon. (Igie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *