Sabanda Sariksa Garut, Stigma Stop With Us, Sukseskan World Aids Days 2019

FOKUS, SEPUTAR GARUT1,445 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Sabanda Sariksa #2, gelar peringatan hari Aids Sedunia, di areal Car Free Day (CFD) Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut. Peringatan hari Aids Sedunia adalah upaya untuk menumbuhkan kesadaran yang lebih besar tentang dampak Aids terhadap keluarga, bukan hanya kelompok-kelompok yang selama ini distigmatisasi.

Hadir dalam acara, perwakilan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Garut Kabid Humas Ricky Rizki Darajat, Kasi Kemitraan Komunikasi Publikasi, Yanyan Agus Supianto, perwakilan Dinas Kesehatan dari Puskesmas Siliwangi dan Perwakilan Dinas Sosial.

Ketua Sabanda Sariksa, Bayu, mengatakan, rangkaian kegiatan diisi dengan mengadakan tes HIV gratis kepada 43 orang yang di chek dengan hasil no reaktif. Selain itu dalam kesempatan tersebut, disampaikan penyuluhan dari Kepala Puskesmas Siliwangi dan lainnya.

“Alhamdulillah world Aids Days, Sabanda Sariksa #2, sukses. Tema kegiatan kita adalah Stigma Stop With Us, dengan banyaknya yang datang dari semua komunitas, perwakilan dari pemerintah daerah. Ini pembuktian adanya perhatian dari berbagai kalangan” ucap Bayu, Ketua Sabanda Sariksa, Minggu (01/12).

Dikatakan Bayu, Setiap 1 Desember bukan saja harus diperingati, tapi ini merupakan moment tepat untuk mengingat kembali betapa kasus HIV/AIDS masih memiliki begitu banyak Pekerjaan Rumah yang harus dituntaskan. Mulai dari ketersediaan obat, sosialisasi pentingnya seks aman, pelayanan kesehatan yang masih harus dioptimalkan, dan masih banyak pelaku diskriminatif masyarakat terhadap ODHA (Orang Dengan HIV/AIDS).

“Sasaran kegiatan memanfaatkan keterlibatan komunitas, agar bisa menyuarakan hidup sehat dan mengenal HIV/AIDS lebih paham. Sebelumnya Sabanda Sariksa direkomendasikan oleh Pemkab Garut untuk kegiatan hari Aids sedunia. Insya Allah tahun depan akan membuat acara lagi yg sama dengan pemerintah dan komunitas,” beber Bayu.

Pantauan media, turut hadir juga dalam acara, organisasi dan komunitas yang turut memeriahkan acara yakni DPP PANNA Garut selaku penggiat anti narkoba, KNPI, Komunitas Street player BMX, DPO atraksi Reptil, Modern dance SODC, Dogie lover pencinta anjing, DJ circle crown.

Beberapa komunitas sukarela yang menggelar stan, Abah atrox baber school cukur saridona, Kopi gratis 108, Dokumentasi alto photography, Biznet free WiFi. (Tresiyana)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *