Dewan Penasehat PISP : “Pembangunan Gedung di Garut untuk Kepentingan Pihak-Pihak Kontraktor Ada Benarnya”

FOKUS940 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Sejumlah bangunan gedung milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut, banyak yang tidak difungsikan. Bahkan beberapa diantaranya terkesan dibiarkan terbengkalai, jauh dari kesan difungsikan sesuai dengan peruntukannya. Beberapa bangunan gedung yang dimaksut diantaranya bangunan gedung PKL, SOR Ciateul dan Art Centre. Kondisi gedung tersebut saat ini menjadi bangunan terbengkalai.

“Bupati Garut harus segera memfungsikan Gedung yang telah dibangun, misalnya SOR dan Art Centre di Ciateul dan Gedung PKL sehingga tidak dipersepsi sebagai proyek mangkrak. Proyek mangkrak dan tidak berfungsi berbeda pengertiannya. Pasar Leles itu contoh proyek mangkrak,”  ujar Dewan Penasehat Pusat Informasi dan Studi Pembangunan (PISP), Hasanuddin, Senin (26/08).

Dia melanjutkan, fungsionalisasi ini penting karena bagian dari perencanaan pembangunan. Gedung dibangun untuk fungsi tertentu, yang memiliki skala prioritas, sebab itu perlu dibiayai dari anggaran APBD yang terbatas.

“Ironis jika setelah selasai dibangun malah tidak berfungsi. Disfungsi ini merupakan pemborosan dan dapat menyebabkan rusaknya bangunan karena tidak terpelihara,” tandas Hasan.

Hasanuddin menyarankan, berkenaan SOR dan Art Centre sebaiknya Bupati Garut mengajak KONI untuk mendiskusikan fungsionalisasi gedung. Pun dengan Gedung PKL, serahkan pada Wadah berhimpun PKL untuk pemanfaatannya, cetusnya.

“Jika tidak, difungsikan maka pendapat bahwa selama ini Bupati Garut lebih berorientasi pembangunan gedung untuk kepentingan pihak-pihak tertentu (kontraktor) ada benarnya,” pungkas Hasan. (Igie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *