Gejolak Calon Ketua DPRD, Golkar Tegaskan Sudah Tuntas Tidak Ada Istilah Komunikasi Madinah-Garut

FOKUS, SEPUTAR GARUT1,557 views

HARIANGARUTNEWS.COM – Munculnya gejolak perebutan calon ketua DPRD Garut. Membuat Wakil Ketua DPD Golkar kab. Garut, Alit Burhanudin angkat bicara. Menurutnya persoalan ini sudah selesai tak perlu membicarakan kader lama atau kader baru.

Keempat nama yang diusulkan merupakan kader terbaik yang sudah diputuskan dalam pleno pengurus DPD Garut yang juga dihadiri DPD Jawa Barat selaku tim seleksi.

“Visi yang dibangun oleh Golkar terkait siapa yang akan menjadi ketua DPRD, kita terwakilli dari berbagai sisi. Milenial terwakili oleh Samsyudin, kader muda yang punya potensi. Dari sosok profesi kita terwakili oleh H. Nadiman dan politisinya kita terwakili oleh Deden Sopyan dan Hj. Euis Ida.

Hasil usulan keempat nama ini diramu oleh kawan-kawan pengurus dalam rapat harian, lalu dilanjutkan dengan rapat pleno yang diimpin oleh DPD Golkar Jabar”, ujar Alit Burhanudin, Sabtu (3/8/2019).

Lanjutnya, apalagi yang yang mesti diributkan, ini sudah berjalan dan DPD Jabar pun sudah pleno memutuskan empat nama ini. Tinggal menunggu putusan DPP.

“Kita tunggu keputusan DPP siapa yang akan menjadi Ketua DPRD. Berarti itu kader yang terbaik,” cetusnya.

Demikian pula disampaikan ketua Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) sayap partai Golkar kabupaten Garut, Asep Hendra Bakti, mengatakan prihatin mendengar cerita memanasnya calon ketua DPRD Garut seperti dipemberitaan. Mestinya tidak ada cerita itu. Karena sudah selesai dan tahapannya sudah menuju DPP.

Kata Asep, kaitan siapa yang akan muncul menjadi ketua, pada tataran normatif sistem pilitik kita berbeda dengan jaman dulu. Pemahamannya setiap hari berkembang cepat. Partai mengikuti pasar kalau tidak bisa tertinggal. Kaitan dengan kader baru atau kader lama itu gak soal. “Siapa yang berujung untuk kepentingan Golkar, itulah kader partai Golkar. Dan itu sudah selesai”, ujarnya.

Lanjutnya lagi, kita tidak selalu membahas soal normatif organisasi karena perkembangan politik hari ini berubah-rubah. Strateginya harus mengikuti alur apa yang ada di masyarakat kita. Visi penguatan partai dan pengembangan partai itu menjadi satu agenda yang kuat, dalam arti pengembangan partai kedepan yang mengerucut pada pilkada bupati, pilkada gubernur, pilpres dan pemilu yang akan datang.

“Siapapun yang terpilih mesti kita dukung karena itu tugas yang saya sebutkan agenda selanjutnya”, jelas Asep.

Diberitakan sebelumnya, perebutan Ketua DPRD Garut memanas. Yang mana diduga ada keterlibatan Ketua DPD Golkar Garut yang saat ini tengah menunaikan ibadah haji. Terlebih ada komunikasi Madinah-Garut.

Reporter : (DAUS) ***

Editor : Firdaus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *